5 Tempat Wisata Kekinian di Bali yang Sedang Hits! - Jenjang Media

Indonesia

Tuesday, 8 January 2019

5 Tempat Wisata Kekinian di Bali yang Sedang Hits!

Bali memang surganya tempat wisata di Indonesia. Di Pulau ini kamu bisa menemukan banyak sekali tempat wisata menarik mulai dari yang bertema alam hingga pasar modern ada di sini. Selain itu yang tidak kalah penting, banyak dari tempat wisata kekinian di Bali menjadi lokasi yang sangat instagramable untuk kamu jadikan latar untuk berfoto. Nah, untuk kamu yang mungkin ingin jalan-jalan ke Bali berikut akan memberikan beberapa referensi tempat wisata kekinian di Bali yang menarik untuk dikunjungi.
Pantai Double Six


Tempat wisata kekinian di Bali
Tempat wisata kekinian di Bali : Pantai Double Six
Bali memang terkenal dengan keindahan pantainya. Dari sekian banyak pantai yang ada di Bali, Pantai Double Six mungkin menjadi salah satu tempat wisata kekinian yang patut untuk direkomendasikan. Berada satu garis pantai dengan Pantai Kuta dan Pantai Legian, Pantai Double Six memiliki karakteristik yang cenderung sama yakni berpasir putih dan memiliki konturnya yang landai. Hal yang membedakan Pantai Double Six dengan pantai lainnya di Bali adalah banyaknya deretan payung warna-warni yang menghiasi pinggir pantai.
Inilah yang menjadikan Pantai Double Six tempat wisata favorit bagi anak muda terutama yang suka fotografi. Kondisinya yang lebih sepi dibandingkan dengan Pantai Kuta juga membuat lokasinya sangat cocok untuk kamu yang ingin bersantai. Sedangkan, untuk kamu yang ingin berwisata malam, bisa datang ke club yang ada di sekitar pantai.
Pantai Jasri


pantai jasri
Tempat wisata kekinian di Bali : Pantai Jasri
Tempat wisata kekinian di Bali ini mulai populer setelah menjadi latar dari film Eat, Pray, Love. Untuk areanya sendiri Pantai Jasri dibagi menjadi tiga bagian yakni Pantai Jasri Timur, Pantai Menteng dan Pantai Dalem Jasri. Dari ketiga pantai tersebut, Pantai Jasri Timur menjadi salah satu yang paling mudah dijangkau dan menjadi lokasi yang paling sering digunakan untuk ritual keagamaan. Sedangkan untuk kedua pantai lainnya seperti Pantai Menteng dan Pantai Dalem Jasri lebih cocok untuk surfing dan menjadi tempat bersandarnya para nelayan di sekitar sana. Banyak wisatawan yang datang ke sini lebih suka untuk melakukan aktivitas seperti diving atau pun snorkelling.
Tirta Gangga


Tempat wisata kekinian di Bali
Tempat wisata kekinian di Bali : Tirta Gangga
Selanjutnya, ada Tirta Gangga yang menjadi tujuan wisata kekinian di Bali yang menarik untuk kamu kunjungi.  Berlokasi di Karangasem, Bali Timur, kamu memerlukan waktu sekitar 2 jam bila menempuh perjalanan menggunakan mobil dari Kuta. Di Taman Tirta Gangga Karangasem sendiri terdapat tiga tempat utama yang bisa kamu jelajahi yaitu kebun, patung  dan kolam airnya. Memiliki luas sekitar 1,2 hektar, area Tirta Gangga sendiri membentang dari barat ke timur. Keindahan patung-patung dan kolam-kolam air di sini bisa menjadi spot cantik untuk berfoto nantinya.
Ladang Bunga Gemitir


Tempat Wisata Kekinian di Bali
Tempat Wisata Kekinian di Bali : Ladang Bunga Gemitri
Untuk kamu yang suka dengan pemandangan terutama bunga di Bali ada satu taman bunga atau yang dikenal dengan nama Ladang Bunga Gemitri. Bunga yang ditanam di sini mayoritas berasal dari jenis Gemitri. Sebenarnya taman bunga ini merupakan ladang bunga milik warga. Tetapi, seiring banyaknya orang yang tertarik dengan kecantikan taman bunga di sini mereka pun menjadikannya tempat wisata umum. Untuk kamu yang ingin melihat keindahan bunga-bunga yang saat mekar bisa datang setiap awal bulan yakni tepatnya pada musim panas. Alasan para petani memilih menanam bunga marigold dibandingkan bunga lainnya adalah karena bunga ini sering dijadikan sesajen atau pun bagian rangkaian untuk ritual pemujaan. Kapan lagi bisa berfoto ditengah taman bunga cantik saat liburan ke Bali?
Love Anchor



Tempat Wisata Kekinian di Bali: Love Anchor
Bisa dibilang kalau Love Anchor merupakan modern market di Bali. Di sini kamu bisa menemukan banyak sekali barang-barang dengan desain unik dan kekinian untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh. Ada berbagai jenis kerajinan tangan berkualitas bagus dengan harga terjangkau yang bisa kamu temukan di sini. Selain menawarkan banyak kerajianan tangan menarik, kamu juga bisa nongkrong di coffee shop yang masih menjadi satu di area Love Ancor. Dengan konsep outdoor, coffee shop di Love Anchor menyajikan berbagai menu seperti halnya smoothies, latte, kopi hitam hingga makanan lainnya. Untuk harganya sendiri juga termasuk sangat terjangkau yakni hanya berkisar antara Rp 25.000 hingga Rp 85.000. Kamu yang ingin berkunjung ke sini bisa datang mulai dari pukul 09.00 hingga 10.00 malam.
Itula beberapa informasi mengenai tempat wisata kekinian di Bali yang bisa kamu kunjungi.

No comments:

Post a Comment

Saran dan Kritik

Name

Email *

Message *