Suzuki SX4 S-Cross Menyusul Jadi Hybrid, Mesin Ganti Ertiga - Jenjang Media

Indonesia

Tuesday 8 January 2019

Suzuki SX4 S-Cross Menyusul Jadi Hybrid, Mesin Ganti Ertiga

PT Suzuki Indomobil Sales meluncurkan New Suzuki SX4 S-Cross di Pondok Indah Mall 3, Jakarta Selatan, Jumat, 10 November 2017. TEMPO/Wawan Priyanto.India menjadi salah satu basis pengembangan mobil Suzuki lewat Maruti. Teknologi hybrid akan mulai diaplikasikan pada sejumlah mobil Suzuki. Setelah Swift, Suzuki berencana akan mencangkokkan mesin hybrid pada Suzuki SX4 S-Cross. Rencananya Suzuki SX4 S-Cross dengan mesin hybrid akan mengaspal di jalanan paling lambat 2020.
Pada mesin hybrid ini, Suzuki SX4 S-Cross akan meninggalkan mesin lamanya M15A dan berganti dengan K15B yang dipakai pada Suzuki Ertiga baru tentunya dengan diselipi teknologi hybrid ringan SHVS. Kedua mesin ini memang memiliki kapasitas yang sama yaitu 1,5 liter empat silinder. Namun keluaran tenaganya berbeda, M15A yang memiliki konfigurasi bore 78 mm x stroke 78 mm mampu menghasilkan tenaga 109 PS pada 6.000 rpm dan torsi 138 Nm pada 4.400 rpm.
Pada K15B dengan bore 74,0 mm x stroke 85,0 mm menghasilkan tenaga 104,7 ps pada 6.000 rpm dengan torsinya 138 nm pada 4.400 rpm. Kemungkinan alasan untuk menekan biaya produksi untuk menyeragamkan penggunaan mesin K15B. Ada pula opsi mesin diesel 1.3L D13A D13A yang dilengkapi VGT yang menghasilkan 90 PS dan 200 Nm.
Maruti Suzuki disebut menjalin kerja sama dengan Bosch untuk melokalisasi dengan persentase tinggi dari komponen powertrain hybrid. Selain itu, perusahaan itu akan memanfaatkan kemitraan perusahaan induknya dengan Toyota untuk pengembangan sistem hybrid.
Maruti Suzuki mengklaim kendaraan hybrid dapat menekan efisiensi bahan bakar hingga 30 persen lebih tinggi daripada model bensin konvensional. Sedangkan model mesin bertenaga diesel umumnya lebih hemat 25 persen daripada mesin bensin.
Dalam perkembangan lain, Maruti Suzuki juga siap memperkenalkan mesin diesel E15A 1,5 liter di Ciaz sebagai opsi untuk mesin diesel D13A 1,3 liter. Mesin diesel baru, yang menghasilkan 94 PS dan 225 Nm.

No comments:

Post a Comment

Saran dan Kritik

Name

Email *

Message *